Pospam Ops Ketupat Rinjani 2023 Gelar Patroli Jalan Kaki Dan Himbau Kamtibmas

    Pospam Ops Ketupat Rinjani 2023 Gelar Patroli Jalan Kaki Dan Himbau Kamtibmas

    Mataram NTB - Dengan mulai aktivitas libur bersama Hari Raya Idul Fitri 1444 H dan ramainya kunjungan di pusat perbelanjaan diperlukan kehadiran petugas demi keamanan dan kenyamanan di wilayah masing-masing Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan.

    Personel Pospam Ops Ketupat Rinjani - 2023 Polresta Mataram melaksanakan patroli jalan kaki menyisir lokasi – lokasi rawan terjadinya kriminalitas 

    Seperti tampak yang dilakukan petugas Pos Pam Epicentrum Mall dibawah kendali Kapospam Ipda Pande Made Suparta, SH beserta 6 personel melaksanakan patroli dialogis.

    “ Lokasi pengamanan kami diseputaran Epicentrum Mall dan dengan berpatroli berjalan kaki di seputaran yang dikunjungi masyarakat  untuk memberikan rasa aman dan nyaman , ” kata Ipda Pande Made Suparta saat diwawancarai. Rabu, (19/04/2023

    Ia melanjutkan, ada beberapa lokasi yang oleh para pengunjung sampai ramai salah satunya kebutuhan pakaian maupun baju Hari Raya Lebaran.

    Selain kehadiran petugas, kami juga memberikan imbauan kepada para pengunjung untuk lebih waspada dan tidak membawa barang-barang yang berharga.

    Sekaligus juga memberikan pesan apabila merasa lelah atau ingin beristirahat kami menyedikan tempat di Pos Pengamanan, tambahnya

    Kegiatan ini kami juga berharap kerjasama masyarakat, penjaga atau security maupun para pemilik toko untuk saling menjaga dan memberikan informasi terkait Kamtibmas. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Selaparang Hadir Technical Meeting...

    Artikel Berikutnya

    Himbau Pemudik, Polresta Mataram Pasang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Jelang HUT Koopsudnas
    Polisi Buka Posko Pelayanan untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
    Dittipidsiber Tangkap Pelaku Deepfake Presiden Prabowo dan Pejabat Negara Lainnya
    Lanud Sultan Hasanuddin Dukung  Jungar Prajurit Wing Komando II Kopasgat

    Ikuti Kami