Peserta Latsitardanus XLII 2022 Berikan Motivasi Kepada Anak-Anak TK Kemala Bhayangkari 01 Mataram

    Peserta Latsitardanus XLII 2022 Berikan Motivasi Kepada Anak-Anak TK Kemala Bhayangkari 01 Mataram

    Mataram NTB – Peserta Latsitardanus XLII 2022, melakukan kegiatan kegiatan penyuluhan dan promosi sebagai kegiatan non fisik di TK Kemala Bhayangkari 01 Mataram, Jalan Majapahit Lingkungan Taman Sari, Kelurahan Taman Sari, Kecamatan Ampenan, Kota Mataram. 

    Dalam kegiatan ini Ketua Cabang YKB Mataram Ny. Donna Heri Wahyudi beserta pengurus dan Kepala Sekolah TK Kemala Bhayangkari 01 Mataram Suryaningsih, Spd. beserta para guru turun mendampingi langsung, Jumat (27/05/2022).

    Ny. Donna menjelaskan bahwa kedatangan 5 (lima) para taruna-taruni baik dari Akademi TNI, taruna Kepolisian, praja IPDN dan mahasiswi untuk memberikan motivasi kepada anak-anak siswa siswi TK Kemala Bhayangkari 01 Mataram sebagai kegiatan progres serta promosi .

    " Memberikan progres serta promosi kepada anak– anak usia dini yang saat ini sedang belajar. Agar nantinya setelah selesai sekolah dapat mengikuti jejak kakak – kakaknya dari para taruna dan Taruni, ” ujarnya.

    Selanjutnya dilanjutkan dengan penyampaian materi penyuluhan dan promosi baik dari Taruna Akademi TNI, Akademi Kepolisian. Serta berbagai macam bermain dan belajar dengan canda tawa kepada anak-anak TK Kemala Bhayangkari 01 Mataram.

    “Mengawalinya dengan memperkenalkan cita-cita saat beranjak dewasa nantinya dan memperkenalkan seputaran akademi TNI, Kepolisian dan Praja IPDN "

    Besar harapan kami anak-anak TK Kemala Bhayangkari 01 Mataram mendapatkan pengalaman dan motivasi di masa yang akan datang untuk meraih cita-cita yang membanggakan bagi nusa dan bangsa, pungkasnya.(Adb)

    Mataram
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Sat Resnarkoba Kembali Amankan 75 gram lebih...

    Artikel Berikutnya

    75 gram lebih Sabu yang rencana Diedarkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Tony Rosyid: Pilgub di IKN Memanas
    Danlanud Sultan Hasanuddin Sambut Kedatangan Menteri Pertanian dan Kasum TNI di Makassar
    Danlanud Sultan Hasanuddin Buka Pendidikan Latihan Kerja TEMBSC Angkatan 31

    Ikuti Kami